Minggu, 17 Juli 2011

PROGRAM KURSUS BAHASA ARAB 50 JAM

Bahasa arab adalah bahasa al qur’an, bahasa kebangkitan, bahasa resmi daulah Islam yang akan segera tegak, dan bahasa penduduk surga. Mempelajarinya fardhu ‘ain, karena hanya dengan bahasa arab al qur’an akan dapat dipahami dengan benar, kebangkitan akan segera terwujud, dan ijtihad untuk menjawab setiap persoalan kontemporer dalam tinjauan Syariat Islam dapat terlaksana. Maka sudah semestinya setiap muslim mencurahkan potensi yang dimilikinya untuk bersungguh-sungguh mempelajari bahasa arab. 

Program ini merupakan kursus singkat untuk memahami dan menguasai kaidah-kaidah dasar bahasa arab, khususnya nahwu dan shorof. Program ini akan dilanjutkan dalam program qiratul kutub yang dilaksanakan Ma’had Taqiyuddin an Nabhani (MATAN) Banjarmasin. Program qiratul kutub adalah tathbiq atau penerapan kaidah-kaidah nahwu dan shorof pada kitab-kitab berbahasa arab. Setiap alumni program 50 jam ini dapat mengikuti MATAN tanpa melalui proses tes seleksi 

Peserta: ikhwan dan akhwat dari kalangan pelajar, mahasiswa, dan masyarakat umum Kitab rujukan: terjemahan muyassar fi ‘ilmi an-nahwi karya ustadz A. Zakaria dan Ilmu Sharaf Praktis karya Ustadz Wahyudi Ibnu Yusuf Lama belajar: 50 jam yang dibagi dalam 25 pertemuan dengan durasi setiap pertemuan 2 jam Waktu belajar: pukul 06.00 – 08.00 wita pada tanggal 1-20 Ramadhan 1432 H Tempat belajar: shuffah masjid Baitul Hikmah Unlam Banjarmasin 

Kontribusi peserta: - Rp 100. 000 (fasilitas: buku terjemahan muyassar fi ‘ilmi an-nahwi, modul shorof, sertifikat/ syahadah, CD berisi: beberapa file kitab, file kamus arab-indonesia al munawwir, soft ware kamus arab-inggris-indonesia, dll) 

Nilai + program ini: 
  1. Menggunakan metode Quantum yang mudah dicerna dengan pengalaman mengajar 5 tahun 
  2. Program singkat namun menyeluruh sehingga peserta memiliki pemahaman yang utuh tentang nahwu dan shorof 
  3. Program lanjutan qiraatul kutub selama 1 tahun yang menjamin terjaganya suasana ‘arabiy dan aplikasi kaidah yang telah dipelajari 

Tempat Pendaftaran: Sekretariat LDK-Angkatan Muda Baitul Hikmah Unlam Banjarmasin dan Toko Buku Al Azhar Kayu Tangi mulai 21-30 Juli 2011 CP: Asbudi (0878815324282), Abu Syamil (08565372242) 

Pengajar: Wahyudi Ibnu Yusuf, M.Pd (Alumnus Ma’had Taqiyuddin an Nabhani Yogyakarta asuhan KH. Muhammad Siddiq al Jawi, MSI)

Tidak ada komentar: